Benarkah Mendefrag Hard Disk Mempercepat Komputer?

ads responsive
max-width 550 px
Mungkin Anda pernah bertanya-tanya apakah benar mendefrag hard disk dapat mempercepat kinerja komputer Anda.

Namun untuk mengetahui hal tersebut, Anda harus mengerti apa itu mendefrag hard disk.

Apa itu Defragmen hard disk?
Defragmen hard disk adalah sebuah proses menyatukan file-file yang terfragmen (terpisah) di hard disk komputer Anda.
Kenapa file bisa terfragmen dan apa pengaruhnya?
Seiring dengan penggunaan hard disk seperti menyimpan, mengubah, atau menghapus file, maka setiap perubahan akan membuat lokasi file di hard disk berantakan. Setiap perubahan seringkali membuat file tersimpan di lokasi yang berbeda dari sebelumnya.

Hal ini membuat komputer bekerja lebih lambat karena perlu lebih banyak waktu bagi komputer untuk membaca file yang lokasinya terpisah dan berantakan.

Untuk lebih jelas tentang bagaimana terjadinya fragmen, perhatikan gambar berikut.
Awalnya pada saat hard disk kosong, file akan disimpan berurutan dari A sampai E (gambar 1). Ibaratkan bahwa file A sampai E tersebut masing-masing menghabiskan 10 blok hard disk.

Lalu ketika Anda menghapus file B, maka hard disk akan bolong karena di blok tersebut telah dihapus (gambar 2).

Jika tiba-tiba Anda membuat file F yang membutuhkan 6 blok, maka file F akan diletakkan di bekas tempat si B tadi (gambar 3).

Lalu Anda membuat file G yang membutuhkan 4 blok, sehingga file G diletakkan setelah file F, persis di tempat bekas tempat si B juga (gambar 4).

Saat Anda menambahkan sesuatu di file F sehingga file F membutuhkan lebih dari 6 blok, file F di bekas tempat B tersebut sudah tidak bisa berkembang lagi. Oleh karena itu tambahan file F (katakanlah F-extend) akan diletakkan setelah File E. Dan itulah yang dinamakan file yang terfragmen.

Karena F telah terpecah di dua lokasi yang berbeda, maka komputer membutuhkan kerja keras ekstra dan waktu yang lebih lama untuk bisa mengaksesnya.

Apakah defrag bisa mempercepat komputer?
Ya Bisa. Tetapi efeknya bervariasi tergantung seberapa besar fragmentasi terjadi. Katakanlah ketika Anda scan, hard disk Anda terfragmen 25%. Ketika mendefrag, maka performa komputer akan terasa jauh lebih meningkat. Hal ini berbeda jika fragmen hanya 5% saja, maka peningkatan performa akan kurang terasa.

Kapan harus mendefrag hard disk?
Kami menyarankan Anda tidak terlalu sering mendefrag hard disk. Mendefrag hard disk yang terfragmen kurang dari 10% tidak akan memberikan peningkatan performa signifikan. Sebaiknya Anda melakukan defrag jika memang fragmen diatas 10%.

Seberapa sering Anda mendefrag hard disk Anda? Anda dapat menjawabnya melalui komentar di bawah.
ads responsive
max-width 550 px

9 Responses to "Benarkah Mendefrag Hard Disk Mempercepat Komputer?"

  1. info bagus sob,, saya baru ja defrag laptop saya,, ya lumayan cepat performnnya

    ReplyDelete
  2. mantap gan,, nambah ilmu jdinya

    ReplyDelete
  3. Semoga berguna bagi semua pembaca, kami selalu berusaha memberikan yang terbaik . Terima kasih.

    ReplyDelete
  4. nice info nih... thx for share..

    ReplyDelete
  5. memang benar mendefrag harddisk bisa mempercepat kinerja komputer, mendefrag harddsik itu sebaiknya rutin, jangan sampai seperti saya dulu, selama kurang lebih 6 bulan harddisk tidak di defrag sekalinya saya defrag menghabiskan waktu seharian. nice info bro salam sukses

    ReplyDelete
  6. Betul sekali...harus rutin namun tidak terlalu sering juga. Terima kasih buat buat para pembaca. Semoga berguna.

    ReplyDelete
  7. usefull post....

    ReplyDelete
  8. apakah bisa disebutkan lagi contoh lain dari menfrag?

    ReplyDelete
  9. terimakasih atas bagi" ilmunya bang, bermanfaat banget..

    ReplyDelete